Ali, Almer Hassan (2019) Kajian Bentuk Dan Makna Simbolik Rumah Adat Gorontalo (Studi Kasus Bangunan Hasil Rekonstruksi Rumah Adat Bantayo Po’ Boide Kabupaten Gorontalo). Masters thesis, Universitas Komputer Indonesia.
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_01 Cover.pdf - Published Version Download (137kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_02 Lembar Pengesahan.pdf - Published Version Download (293kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_18 Surat Keterangan Publikasi.pdf - Published Version Download (254kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_03 Surat Pernyataan.pdf - Published Version Download (380kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_06 Kata Pengantar.pdf - Published Version Download (203kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_07 Daftar Isi.pdf - Published Version Download (125kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_10 Bab 1.pdf - Published Version Download (453kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_11 Bab 2.pdf - Published Version Download (896kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_12 Bab 3.pdf - Published Version Download (438kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_13 Bab 4.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_14 Bab 5.pdf - Published Version Download (247kB) | Preview |
|
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_15 Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (222kB) | Preview |
|
Text
UNIKOM_Almer Hassan_JURNAL_Bhs.Indo.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (877kB) | Request a copy |
||
Text
UNIKOM_Almer Hassan_JURNAL_Bhs.Ing.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (820kB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini secara umum bertujuan untuk memperoleh pengetahuan tentang nilai tradisi Rumah Adat Bantayo Po’ Boide dengan berusaha mengungkapkan nilai budaya masyarakat Kabupaten Gorontalo. Secara khusus : Pertama mendeskripsikan komponen arsitektur Rumah Adat Bantayo Po’ Boide Kabupaten Gorontalo meliputi bagian atap, bagian badan serta bagian bawah bangunan; dan kedua Mengungkapkan makna simbol-simbol yang ada pada Rumah Adat Bantayo Po’ Boide Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini menggunakan metode Deskriptif dengan mengumpulkan berbagai data kualitatif yang berkaitan dengan bentuk dan makna simbolik pada Rumah Adat Bantayo Po’ Boide Kabupaten Gorontalo, sedangkan alat pengumpulan data menggunakan metode Observasi, Dokumentasi, Wawancara dan Studi Pustaka. Hasil penelitian ini adalah : 1) Jumlah tiang penyangga rumah yang berjumlah 32 diketahui sebagai perlambangan 32 penjuru mata angin. Ini bermakna bahwa para penguasa negeri atau pemimpin harus mempunyai perhatian atas segala aspek kehidupan rakyat tanpa mengenal pilih kasih; 2) Jumlah anak tangga bagian depan yang berjumlah 8 sebagai simbol 8 kerajaan kecil yang membantu sehingga kerajaan Limutu menjadi besar; 3) Tiang utama yang berjumlah 2 yang tertancap langsung ke rangka atap, sebagai perlambangan ikrar persatuan antara kerajaan Hulontalo dan Limutu; 4) Tiang depan sebanyak 6 buah mempunyai makna 6 sifat utama atau ciri khas masyarakat Gorontalo yaitu: Tinepo (tenggang rasa), Tombulao (hormat), Tombulu (bakti kepada penguasa/pemerintah), Wu’udu (sesuai kewajaran), Adati (patuh kepada peraturan), dan Buto’o (taat pada keputusan hakim). Selain makna konstruksi, penulis juga menemukan adanya makna ragam hias yang terdapat pada rumah adat Bantayo Po’ Boide. 1) Bagian depan rumah terdapat ornamen yang di stilasi dari tumbuhan bunga teratai dan sukun juga burung belibis. Simbol dari ornamen teratai pemimpin yang mencintai kehidupan berkerakyatan. Makna tumbuhan sukun sebagai pengayom, sedangkan burung belibis menggambarkan sebagai orang Gorontalo yang bertubuh kecil tapi lincah dan cerdik. 2) Ornamen pada pinggiran plafon bermotif pohon beringin dan segitiga. Makna pohon beringin kekuatan dan persatuan, sedangkan segitiga yaitu 3 unsur kehidupan (Tuhan, Raja, Rakyat). 3) Ornamen pada ventilasi pintu dan jendela merupakan stilasi dari bentuk tombak dan tameng, memiliki makna penjaga diri atau kewaspadaan. 4) Ornamen plafon ruang tengah kombinasi dari bunga teratai dan rantai. Dimana teratai bermakna pemimpin yang merakyat sedangkan rantai bermakna ikatan persaudaraan kerajaan Hulontalo dan Limutu. 5) Ornamen pada lyst plank berbentuk stilasi dari tumbuhan melati yang mempunyai makna kemuliaan dan keramahan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bantayo Po’ Boide, Rumah Adat, Ornamen, Struktur |
Subjects: | 700_THE ARTS; FINE & DECORATIVE ARTS > 720_Architecture. |
Divisions: | S2 PASCA SARJANA > S2_Magister Desain (53) |
Depositing User: | Mrs. Calis Maryani |
Date Deposited: | 24 Aug 2020 02:20 |
Last Modified: | 24 Aug 2020 02:20 |
URI: | http://elibrary.unikom.ac.id/id/eprint/2620 |
Actions (login required)
View Item |